Hello sahabat bKoperasi dan UMKM NTB, Kadiskop UKM NTB Ahmad Masyhuri,SH Bersama dengan Bidang pembinaan UKM menghadiri Ulang Tahun Asosiasi UKM Kuta Mandalika Lombok Tengah sekaligus meriahkan gelaran Bau Nyale 2024 juga mengikuti Program Community Collaboration yang menjadi wadah untuk menggali, menguatkan, serta mengasah keterampilan dan kreativitas masyarakat atau pelaku UMKM lokal yang tergabung dalam Asosiasi UMKM Mandalika di Bazaar Mandalika, kawasan The Mandalika. (28/2/2024)
Disadur dari antara news.com, Salah satu kegiatan dalam program Community Collaboration adalah Cooking Class dengan tema “How to Bake Pastry”, yang dipandu oleh Chef Khaeruddin Umar.
Kegiatan ini memberikan pelatihan praktis dalam membuat pastry, kepada para pelaku UMKM dan pengunjung Bazaar Mandalika.
Dalam kegiatan ini, tercatat sebanyak 45 peserta hadir untuk mempelajari teknik-teknik membuat pastry.
Melalui program ini, diharapkan dapat memberikan dorongan positif bagi pertumbuhan dan perkembangan UMKM lokal setempat. Dengan demikian, program ini tidak hanya sekadar kegiatan sharing, tetapi juga sebagai sebuah upaya nyata untuk menggerakkan dan memajukan sektor ekonomi UMKM lokal di kawasan The Mandalika.”